Jumat, 26 April 2024

Datiak.com

Berita Sumbar Hari Ini, Info Terbaru dan Terkini

Membuat Perangkap Nyamuk Sangat Mudah, Hanya dengan 3 Bahan Dapur

3832 pembaca
Membuat perangkap nyamuk ternyata bisa dengan alat dan bahan-bahan dapur loh…! Jadi, Kamu tidak seharusnya menghabiskan uang untuk menangani si penghisap darah ini. Bagaimana caranya?

Kamu pasti ingin tahu cara membuat perangkap nyamuk. Sebab, racun pengusir, nyaris tak efektif memberantas hewan penuh penyakit dan sangat mengganggu ini. Untuk itu, hanya dalam 60 detik, Kamu akan mempelajari rahasia cara membasmi nyamuk untuk selamanya.

Makhluk kecil yang menyebalkan ini, dapat membuat hidup Kamu tak nyaman. Apalagi di malam hari saat Kamu ingin tidur nyenyak. Nyamuk selalu hadir sebagai tamu tak diundang dalam lelap Kamu. Ia akan langsung hinggap dan menghisap darah Kamu.



Alhasil, selainnya alergi dan gatal, gigitan nyamuk pada badan manusia juga dapat menimbulkan penyakit yang cukup kronis. Misalkan demam berdarah (DBD) dan malaria, serta meluasnya virus zika pada tubuh Kamu. Menakutkan bukan.

Maka dari itu, baca sampai usai cara membuat perangkap nyamuk yang Datiak.com sajikan ini. Dijamin, Kamu langsung bisa membuat perangkap nyamuk, plus semprotan pengusir nyamuk. Modalnya hanya barang bekas dan beberapa bahan dapur.

1. Peralatan dan Bahan Membuat Perangkap Nyamuk

Bahan-bahan untuk membuat perangkap nyamuk

Langsung saja Sob, untuk membuat perangkap nyamuk super sederhana ini, Kamu hanya butuh menyediakan peralatan dan bahan-bahan berikut ini:

  • Untuk peralatan yang harus Kamu siapkan yaitu botol plastik sisa ukuran 1 liter, pisau atau gunting, sendok, mangkuk atau gelas ukur, dan lakban warna hitam.

  • Sedangkan bahan yang dibutuhkan yaitu empat sendok makan (50 gram) gula merah atau gula palem, satu sendok teh ragi roti, dan 200 mililiter air panas.
2. Tahapan Membuat Perangkap Nyamuk

Sesudah semua tersedia, Kamu sudah bisa langsung membuat perangkap nyamuk untuk rumah Anda. Berikut tahapan pembuatannya:




  • Pastikan botol plastik plastik dibersihkan terlebih dahulu menggunakan air sabun, lalu keringkan sekering mungkin.
  • Setelah itu, potong botol jadi dua bagian menggunakan pisau. Sebelum memotong, ukur menggunakan jengkal Kamu dari bawah motol hingga sisi tengah bodi botol. Pada bagian tengah bodi itulah yang Kamu potong. Lihat gambar berikut:

Potong botol untuk perangkap nyamuk


Hasnul Uncu
Penulis