Jumat, 24 Mei 2024

Datiak.com

Berita Sumbar Hari Ini, Info Terbaru dan Terkini

10 Taman Nasional yang Unik: Menemukan Keindahan Alam yang Mengejutkan

Cappadocia, Turki salah satu tempat wisata paling unik di dunia yang dihiasi banyak balon terbang. (Foto: Pexels)
700 pembaca

Taman Nasional di seluruh dunia menyajikan keajaiban alam yang memukau dan keindahan yang tiada tara. Namun, ada beberapa taman nasional yang unik, loh. Di mana saja itu?

Terdapat 10 taman nasional yang unik di berbagai penjuru dunia ini. Tidak saja menawarkan, pemandangannya tak terlupakan setelah Anda kunjungi tempat wisata ini.

Pemandangannya mulai dari gurun pasir yang gersang hingga hutan hujan yang lebat. Apakah Anda sudah tahu apa saja taman nasional tersebut? Jika belu, berikut penjelasannya:

1. Parc National des Calanques, Prancis

Terletak di dekat Marseille, taman nasional yang unik ini menampilkan pemandangan yang spektakuler dari tebing-tebing kapur yang menjulang tinggi di atas laut Mediterania.

Calanques merupakan cekungan-cakrawala yang terbentuk oleh abrasi laut dan erosi, menciptakan laguna biru yang kontras dengan batuan putihnya. Aktivitas hiking, panjat tebing, dan menyelam sangat populer di taman nasional ini.

2. Zhangjiajie National Forest Park, Tiongkok

Dikenal sebagai inspirasi bagi “Hallelujah Mountains” di film Avatar, taman nasional ini memiliki pilar-pilar batuan kapur yang menjulang tinggi di tengah hutan lebat.

Formasi batuan ini terbentuk melalui proses eroi dan pelapukan alami selama ribuan tahun. Jembatan kaca dan gondola kristal di taman nasional ini memberikan pengalaman ekstrem yang menakjubkan.

3. Salar de Uyuni, Bolivia

Salar de Uyuni adalah padang garam terbesar di dunia dan tampak seperti cermin raksasa ketika tertutup oleh air hujan. Pemandangan ini menciptakan ilusi optik di mana langit dan tanah terlihat menyatu.

Taman nasional yang unik ini juga memiliki gunung berapi berwarna-warni, dan kolam air panas alami yang menambah daya tariknya. Anda pasti akan betah saat berada di sana.

4. Fiordland National Park, Selandia Baru

Dikenal sebagai salah satu tempat terbasah di Selandia Baru, taman nasional ini memiliki pemandangan pegunungan, hutan hujan, dan danau-danau spektakuler.

Sound Milford, salah satu bagian taman nasional ini, menawarkan pemandangan tebing-tebing curam, air terjun, dan hutan hujan yang membuat Anda merasa seakan berada di dunia dongeng.

Adellar Prasetya
Penulis