Selasa, 14 Mei 2024

Datiak.com

Berita Sumbar Hari Ini, Info Terbaru dan Terkini

Malam Tahun Baru 2024 di Sumbar Dihebohkan Hujan dan Petir

Hujan lebat yang disertai angin kencang di Kota Padang, mengakibatkan kejadian pohon tumbang pada Minggu malam (31/12/2023). (Foto: BPBD Kota Padang)
240 pembaca

Padang | Datiak.com – Malam tahun baru 2024 di Sumbar tak dapat berlangsung dengan meriah. Sebab, cuaca buruk sudah terlebih dahulu menyambut malam pergantian tahun 2023 ke 2024.

Hujan petir dan angin kencang terjadi di banyak daerah di Sumbar. Misalnya saja di Padang, Kota Pariaman, dan Kabupaten Padang Pariaman. Hujan disertai petir sudah terjadi sejak jelang waktu Magrib.

Akibat hujan dan angin kencang. Banyak kejadian pohon tumbang. Selain itu juga terdapat sejumlah titik banjir dan longsor di Sumbar. Kondisi cuaca yang buruk, tentunya membuat warga bertahan di rumah.

Andika (34) seorang warga Kota Padang mengatakan kepada Datiak.com, malam tahun baru 2024 di Sumbar baiknya memang dijalani dengan berkumpul di rumah bersama keluarga.

“Jalan-jalan keluar sekarang sangat rawan. Hujan disertai petir dan angin kencang terjadi di mana-mana. Rencana tadi sore mau ke Bukittinggi dengan istri dan anak. Tetapi, melihat kondisi cuaca, niat itu saya urung,” jelas, tadi malam (31/12/2023).

Ia mengaku beruntung tidak jadi ke Bukittinggi untuk malam tahun baru 2024 ini. “Kalau saya pergi, mungkin hanya menghabiskan waktu saja. Sebab juga tidak bisa ngapa-ngapain karena cuaca yang buruk,” kata pria dua orang anak ini.

Hal yang sama disampaikan Febrian (27). Pemuda yang tinggal di Lubuak Aluang Padang Pariaman ini, awalnya juga berniat merayakan malam tahun baru 2024 di Bukittinggi. Namun, niatnya seketika berubah ketika hujan lebat disertai petir terjadi jelang Magrib, Minggu (31/12/2023).

“Rencana mau ke Bukittinggi pukul delapan tadi. Rupanya jelang Magrib hujan lebat. Ditambah lagi petir yang kuat. Akhirnya saya dan teman-teman memilih untuk tahun baru di rumah saja,” ucapnya.

Kendati batal ke Bukittinggi, Febrian mengaku malam tahun baru kali ini tetap bisa dijalaninya dengan senang hati bersama teman-temannya. “Ya, kita bakar-bakar ikan di rumah. Untuk pukul sembilan tadi hujan sudah mulai reda. Jadi, kegiatan kita tetap asyik,” tukasnya.

Pantauan Datiak.com, walaupun terjadi hujan lebat, malam tahun baru 2024 tetap terdengar diisi dengan dentuman kembang api. Namun, karena cuaca yang masih hujan, suasananya tak semeriah malam pergantian tahun sebelumnya. (*)


Adellar Prasetya
Penulis