Rabu, 15 Mei 2024

Datiak.com

Berita Sumbar Hari Ini, Info Terbaru dan Terkini

Fraksi PPP Usulkan Insentif Tenakes Sukarelawan dan Honorer

Syafrial Amir saat membacakan pandangan Fraksi PPP dalam Paripurna KUA-PPAS Padangpariaman tahun 2021.
329 pembaca

Padangpariaman | Datiak.com – Fraksi PPP (Partai Persatuan Pembangunan) DPRD Padangpariaman mendorong Pemerintah Kabupaten Padangpariaman agar mengalokasikan dana insentif tenaga kesehatan. Baik itu untuk tenaga kesehatan sukarelawan ataupun honorer yang ada di Padangpariaman.

Usulan itu disampaikan oleh Syafrial Amir saat membacakan pandangan Fraksi PPP dalam Paripurna KUA-PPAS Padangpariaman tahun 2021. “Kami berharap kepada Bupati Padangpariaman melalui dinas terkait agar mengalokasikan insentif untuk tenaga kesehatan sukarelawan ataupun honorer di Padangpariaman,” ujar Syafial Amir.

Pihaknya menilai sangat tidak adil apabila Pemerintah Kabupaten Padangpariaman tidak mengalokasikan insentif untuk tenaga kesehatan sukarelawan dan honorer. Sedangkan untuk tenaga pengaja honorer dialokasikan oleh Pemerintah Kabupaten Padangpariaman.

“Sebagaimana yang diberikan kepada tenaga honor kependidikan, harusnya insentif itu juga dirasakan oleh tenaga kesehatan yang sukarelawan ataupun honorer. Sebab, mereka juga memiliki tugas yang berat,” paparnya.

Terlebih di masa pandemi ini, tenaga kesehatan menjadi garda terdepan dalam penanganan Covid-19. Artinya, tugas mereka dalam melayani masyarakat pun mengalami peningkatan risiko. “Jadi, kearifan kita sangat dibutuhkan untuk bersikap adil,” tukasnya. (da.)


Temukan berita Padangpariaman hari ini dan berita Sumbar terkini di Datiak.com.

Tim Redaksi
Penulis