Senin, 13 Mei 2024

Datiak.com

Berita Sumbar Hari Ini, Info Terbaru dan Terkini

Atika Wakili Sumbar di Puteri Muslimah Nusantara, Vote ya Dunsanak

Dukung Atika Mahwu Indah yang mewakili Sumatera Barat dalam ajang Puteri Muslimah Nusantara 2021. (Grafis/Foto: Tim Datiak.com)
728 pembaca

Padang | Datiak.com – Atika Mahwu Indah (25 tahun), mewakili Provinsi Sumatera Barat (Sumbar) dalam ajang Puteri Muslimah Nusantara, yang digelar di Kota Samarinda, Provinsi Kalimantan Timur, pada 23-27 Juni 2021.

Kehadiran gadis Minang ini sebagai Finalis Puteri Muslimah Nusantara, sangat layak mendapat dukungan masyarakat Sumatera Barat di ranah ataupun rantau. Sebab, ia akan menjadi cerminan wanita Minang yang dikenal dididik dengan falsafal “Adaik Basandi Syarak, Syarak Basandi Kitabullah”.

Apalagi, Atika Mahwu Indah bukan pertama kali mewakili Sumatera Barat di ajang nasional hingga meraih prestasi. Tahun ini saja, ia dipercaya mewakili tanah kelahirannya (Ranah Minang) di ajang Putera Puteri Kampus Indonesia 2021, yang digelar di Yogyakarta pada Februari lalu.

Gadis Minang kelahiran Padang, 24 Maret 1996 ini, sebelumnya juga dipercaya membawa nama baik Ranah Bundo Kanduang (Sumatera Barat) di ajang Miss Muslimah Hunt 2020. Atika Mahwu Indah pun meraih gelar Most Favorit MMH di ajang yang menyisihkan 250 orang peserta tersebut.

“Semoga Atika bisa membawa nama baik Sumatera Barat di ajang Puteri Muslimah Nusantara 2021,” ujar Atika Mahwu Indah dikutip Datiak.com, Jumat (11/6).

Untuk itu, Atika Mahwu Indah berharap dukungan dari masyarakat Sumatera Barat. Baik yang berada di ranah ataupun di rantau. Dukungan tersebut dapat disalurkan melalui vote via SMS dengan ketik VOTE (spasi) SUMBAR1 kirim ke 93599 untuk pengguna Telkomsel, XL dan Indosat.

Lalu like dan comment foto Atika Mahwu di Instagram @puterimuslimahnusantara. “Jangan lupa vote yang banyak ya,” ajak Atika Mahwu sembari tersenyum.




Informasi yang dikumpulkan Datiak.com, Putri Muslimah Nusantara merupakan ajang yang mengukur figur seorang muslimah dari tiga indikator yang disebut ABC. Yakni akhlak (A), bakat (B), dan cantik (C). Artinya, wanita atau muslimah yang masuk dalam ajang tersebut, harus memiliki wawasan yang luas tentang Agama Islam. (da.)


Temukan berita Padang hari ini dan berita Sumbar terkini di Datiak.com.

Tim Redaksi
Penulis